PENJARINGAN DAN PEMERIKSAAN KESEHATAN BERKALA ANAK USIA SEKOLAH
Trias UKS ke 2 adalah pelayanan kesehatan diantaranya Penjaringan dan Pemeriksaan Kesehatan berkala, Pertolongan pertama pada kecelakaan , pertolongan pertama pada penyakit, Pemberian Obat Cacing serta Imunisasi anak sekolah. Bulan Oktober Puskesmas Juwana melalui Tim UKS melakukan penjaringan dan pemeriksaan kesehatan berkala pada anak usia sekolah ( AUS ) dilaksanakan di 49 SD/MI se-Kecamatan Juwana. Masalah kesehatan yang ditemukan adalah masalah kesehatan gigi yaitu terdapat karies, susunan gigi tidak teratur, karang gigi. Untuk telinga adanya serumen yang harus dibersihkan, bila serumen mengeras dianjurkan pada guru kelas agar menyampaikan ke orang tua siswaagar diperiksakan ke dokter spesialis THT. Kesehatan mata masih dalam batas normal hanya beberapa anak yang memakai kacamatan.